Dinsdag 02 April 2013

Tugas Portofolio 3


Abstrak

ANALISIS MEMBACA EKSTENSIF dan INTENSIF DALAM MAKALAH TEORI MEMBACA EKSTENSIF dan INTENSIF KARYA AHFI HIKMAWATI, DINA RATNASARI, RONI ADINTA

Melati Putri Utami, A 310120031,  Jurusan Pendidikan Bahasa Sastra
Indonesia dan Daerah, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,
Universitas Muhammadiyah Surakarta, 2012, 10 halaman.


Salah satu makalah yang dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan dalam teori membaca yang berjudul Membaca Ekstensif dan Intensif karya Ahfi Hikmawati, Dina Ratnasari, Roni Adinta. Dengan membaca dapat membantu seseorang untuk meningkatkan keterampilan berkomunikasi yang lain. Pada dasarnya keterampilan dalam berbahasa meliputi, Keterampilan Menyimak, Keterampilan Membaca, Keterampilan Berbicara, dan Keterampilan Menulis.
Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mengetahui jenis membaca ekstensif dan intensif, (2) Mengetahui tujuan membaca ekstensif dan intensif, (3) Mengetahui manfaat membaca ekstensif dan intensif.
Metode yang digunakan adalah dengan diskriptif kualitatif.  Hasil dari membaca ekstensif dan intensif bisa diukur dengan kecepatan membacanya. Karena dengan membaca seseorang akan mampu memperoleh informasi , ilmu pengetahuan dan pengalaman baru. Semua yang diperoleh melalui bacaan akan memungkinkan orang tersebut mampu memperluas daya pikiranya dan memperluas wawasanya.
Hasil penelitian ini adalah (1) mengetahui jenis membaca ekstensif meliputi (a) membaca survai (survey reading), (b) membaca sekilas (skimming), (c) membaca dangkal (superficial reading), dan membaca intensif meliputi (a) membaca telaah isi, (b) membaca telaah bahasa, (2) tujuan dari membaca ekstensif yaitu (a) untuk memahami isi buku secara cepat, (b) untuk memperoleh pemahaman yang dangkal yang bersifat luaran, (c) untuk memahami isi bacaan dengan cepat, sedangkan tujuan dari membaca intensif adalah (a)untuk memperbanyak kata-kata yang dimiliki, (b) untuk mengembangkan kosa kata, (c) untuk mengetahui serta menelaah isi suatu bacaan secara mendalam. (3) manfaat dari membaca ekstensif yaitu (a) memahami bacaan yang penting, (b) mengetahui isi buku secara cepat, (c) memperoleh pemahaman secara dangkal, dan manfaat dari membaca intensis adalah (a) memperoleh isi suatu bacaan secara mendalam, (b)  memperoleh ide-ide dalam bacaan, (c) kosakata menjadi lebih banyak.


Kata Kunci: extensive reading, intesive reading, skimming, survey reading, superficial reading, telaah bahasa dan telaah isi.